Sabtu, 16 April 2011

3 Juta Soal UN Jabar Disebar Malam Ini Iman Herdiana

BANDUNG - Sekira tiga juta lembar soal ujian nasional (UN) Sabtu dini hari ini mulai didistribusikan ke SMA/SMK/MA se-Jawa Barat. UN tingkat SMA akan digelar pada 18 April mendatang.

Ketua Pelaksana Pengawasan Satuan Ujian Nasional Jawa Barat Uyu Wahyudin menjelaskan, peserta UN tingkat SMA/SMK di Jabar sekira 367 ribu. Jika dikalikan enam mata pelajaran SMA yang diujikan, ditambah tiga mata pelajaran SMK, maka berkas soal yang diperlukan sedikitnya tiga juta paket. Belum lagi jika ditambahkan dengan kebutuhan para peserta dari MA.

Soal UN tersebut akan disebar ke 3.137 SMA/SMK/MA penyelenggara UN yang ada di 26 kota/kabupaten di Jabar. Pengangkutan soal menggunakan 30 truk dan mendapat kawalan polisi.

"Distribusi akan dimulai pukul 01.00 WIB dinihari nanti," kata Uyu, usai serah terima soal dari percetakan ke panitia penyelenggara UN dan Dinas Pendidikan Jawa Barat, Jalan Pasirwangi, Bandung, Jawa Barat, Jumat (15/4/2011).

Soal akan tiba di Dinas pendidikan masing-masing penyelenggara UN. Pendistribusian pertama akan ditujukan ke daerah-daerah terjauh, seperti Indramayu, Bogor, Depok, Sukabumi, dan Ciamis. "Paket soal itu tidak akan sampai dalam waktu bersamaan. Tempat yang jauh akan lebih dulu menerima distribusi soal. Misalnya Indramayu yang butuh lima jam perjalanan," ujarnya.

Uyu menjamin, jarak tempuh tidak akan menjadi kendala. Kemungkinan kebocoran soal pun sudah diantisipasi dengan cara melarang truk berhenti di sembarang tempat. Pemberangkatan truk juga dikawal polisi.

"Mudah-mudahan tak ada kendala apalagi kebocoran. Kami sudah mengoptimalkan semaksimal mungkin, jadi hasilnya akan baik," ujar Uyu menandaskan. (rfa)

sumber : http://kampus.okezone.com/read/2011/04/15/373/446424/3-juta-soal-un-jabar-disebar-malam-ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar